TIP MEMELIHARA ADENIUM

 tips, sebelum pembusukan terjadi, lakukan langkah-langkah berikut:
-adenium setidaknya terkena sinar matahari langsung di atas jam 9 pagi sampai jam 5 sore (8 jam). jika sebelumnya adnium anda sering di tempat teduh, jangan langsung di bawa ketempat sinar matahari langsung, hal ini dapat menyebabkan adenium menjadi kisut, dan akhirnya pada pembusukan akar. lakukan perpindahan yang bertahap, misalnya pertama kena sinar 5 jam, berikutnya 6 jam, dan seterusnya…
-jangan terlalu banyak menggunakan pupuk yang terbuat dari bahan kimia, karena akar adenium sangat sensitif, gunakan pupuk kandang seperti pupuk sapi. (gratis tapi ga gratisan alias ga murahan)
-sirami pada jam 5 sore keatas, karena jika pagi hari, air yang menempel pada tanaman adenium akan panas, karena daun adenium sangat sensitif sekali. lakukan penyiraman jika media tanaman benar-benar kering. jangan sampai kebanjiran. yang penting media tanamnya basah…
-sebaiknya adenium ditaruh di tempat terbuka dan berangin, bisa di atas atap, he he he… hal ini dapat mengatasi kerepotan kita pada saat musim hujan. jika kehujanan, angin akan membantu adenium untuk cepat kering
semoga bisa membantu, mungkin ada tambahan dari teman2 yang lain…
terima kasih



Sumber:
http://tumbuh.wordpress.com

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS